KATA PENGANTAR DARI KAMI

Assalamualaikum Wr. Wb

Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, Allah SWT, yang atas karunia dan rahmat- Nya, kami dapat menyelesaikan blog ini dengan lancar dan penuh antusias. Tak lupa, kami sampaikan terima kasih kepada sekolah yang telah menfasilitasi kami dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran di sekolah. Rasa terima kasih yang tak terhingga juga kami sampaikan kepada kepala sekolah, segenap guru dan staff karyawan SMA Negeri 1 Magelang yang telah bersinergi demi mewujudkan dan melahirkan generasi terdidik yang berkarakter serta bertanggung jawab sehingga nantinya mampu memajukan bangsa dan negara tercinta, Indonesia. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada guru pendamping mata pelajaran Prakarya dan Kewirausahaan, Bapak Taat, yang selama setahun ke depan akan mengajar dan mendampingi kami dalam bidang tersebut.
Ucapan terima kasih ini tidak lupa pula kami tujukan kepada teman-teman kelas X MIA 2, yang nantinya akan menjadi partner belajar bersama serta menjadi ajang bersaing secara sehat dalam rangka mencapai prestasi.

Perlu kami sampaikan bahwa tujuan utama pembuatan blog ini tentunya berkaitan dengan pendidikan kurikulum 2013. Dimana nantinya kami akan memposting berbagai hal berkenaan dengan tugas yang menyangkut mata pelajaran kewirausahaan. Sebelum postingan-postingan tersebut kami sebarkan, kami atas nama kelompok 3 kelas X MIA 2, meminta maaf apabila dalam mengelola blog ini terdapat kesalahan-kesalahan baik dalam segi penulisan maupun bahasa serta kurang menarik penyajiannya. Terlepas dari itu semua, kami berharap bahwa apapun hal yang kami posting nantinya dapat bermanfaat bagi para pembaca serta mampu membangkitkan semangat teman-teman sekalian dalam mengerjakan tugas-tugas sekolah. Akhirnya, dengan penuh rasa hormat, kami ucapkan terima kasih.

Wassalamualaikum Wr. Wb

Selamat membaca blog ini kawan! ^^

Jumat, 29 Januari 2016

TUTORIAL MEMBUAT SANDAL DARI KORAN BEKAS

Tahu nggak, koran bisa dirubah menjadi sandal loh xD
Penasaran?
Yuk intip tutorialnya!!

Pertama, persiapkan alat dan bahan. Antara lain : koran bekas, selotip hitam, lem fox, cat air, dan gunting / cutter.


Setelah itu, potonglah koran menjadi empat bagian sama panjang, lalu mulailah menggulung koran dengan bantuan kedua telapak tangan. Saat menggulung sambil ditekan perlahan, agar gulungan itu bisa kuat (padat). Buatlah gulungan koran sebanyak yang kita butuhkan ( cukup untuk membuat sepasang sandal )


Selanjutnya,buat alas sandal dengan menggunakan kardus bekas. potonglah seperti gampar berikut.
                        
                                         

Lalu, lapisialas dengan gulungan koran, rekatkan menggunakan lem fox.



Selesai melapisi,lapisi bagian samping sandal dengan isolasi hitam. Tujuannya untuk merapikan tepi sandal.
Hasil setelah melapisinya dengan isolasi hitam seperti gambar berikut.
Selanjutnya, potonglah kardus kardus untuk membuat serempang. Lapisi dengan koran. Lalu pasang serempang tersebut pada bagian atas sandal dengan merekatkannya menggunakan lem, atau bisa juga dijahit.

Hias sesuai kreasi kita.


Sekian tutorial sandal dari koran bekas. Semoga dapat menjadi inspirasi bagi anda untuk terus berkarya dan berinovasi!